Cara Membuat Sitemap di Webmaster Tool Agar Lebih SEO Friendly
Jika kalian baru mulai terjun kedalam dunia blogger baik bertujuan untuk menyalurkan tulisan agar bermanfaat bagi banyak orang atau ingin mencoba untuk mencari penghasilan tambahan. Maka kalian wajib mengetahui cara membuat sitemap di webmaster tool agar lebih seo friendly, guna menambah pengunjung blog kalian.
Baca juga : 2 Cara Agar Video Youtube Tampil Responsive di Blogger
Sebelum kita masuk ke cara membuat sitemap di webmaster tool, ada baiknya bagi kalian yang benar-benar baru atau sudah lama ngeblog tapi tidak terlalu ambil pusing soal, apa itu sitemap dan apa fungsi? wajib hukumnya untuk membaca serta memahami terlebih dahulu penjelasan dibawah ini,
Apa itu Sitemap
Sitemap atau peta situs merupakan daftar URL dari sebuah blog atau website beserta metadatanya, sebenarnya sitemap ini sama halnya seperti sensus dari ketua RT untuk mengetahui jumlah kepala keluarga atau KK yang ada di dalam ruang lingkup RT (Rukun Tetangga) itu sendiri.
Kira-kira begitulah cara kerjanya sitemap, karena Google sebagai mesin pencarian nomor 1 atau yang paling banyak digunakan orang di dunia untuk mencari sebuah informasi maupun akses ke website hiburan maka dengan senang hati google membantu para publisher dalam hal ini kita blogger dengan memberikan fitur gratis berupa Google Webmaster Tool.
Fungsi Webmaster Tool
Webmaster tool ini berfungsi sebagai rujukan Google untuk melakukan crawling pada halaman website atau blog. Pada dasarnya setiap mesin pencarian lain seperti bing, yahoo dan lainya juga menyediakan fitur webmaster, namun kali ini kita hanya akan membahas cara membuat sitemap di webmaster tool pada mesin pencarian Google.
Dengan menggunakan sitemap, proses crawling atau indeks blog/web oleh robot Google (spiderbot) menjadi lebih cepat dan efisien. Biasanya seorang blogger atau publisher menggunakan CMS WordPress atau Blogspot, kedua CMS ini punya aturan sendiri untuk submit sitemap di webmaster tool.
Cara Membuat Sitemap di Webmaster Tool Agar Lebih SEO Friendly
Penggunaan sitemap sendiri di bagi menjadi 2 jenis yaitu sitemap dengan format XML dan sitemap sebagai daftar isi yang biasanya kita buat sebagai widget di blog. Kali ini kita akan bahas kedua cara membuat sitemap di webmaster tool tersebut,
#1. Cara Membuat Sitemap XML
✔ Kunjungi Google Webmaster Tools
✔ Silahkan pilih blog yang akan di perbaharui sitemapnya, apabila belum terdaftar silahkan mendaftar ikuti panduanya.
Google Webmaster Tools |
✔ Pilih Crawl di Dashboard, lalu klik Sitemaps.
Sitemaps di Google Webmaster Tools |
✔ Klik Add/Test Sitemap di tandai dengan dialog box berwarna merah pada pojok kanan atas.
Add/Test Sitemap |
✔ Pada kotak Add/Test Sitemap silahkan masukan kode sitemap XML dibawah ini;
Submit Sitemap XML |
- sitemap.xml
- feeds/posts/default?orderby=updated
Untuk pengguna CMS WordPress tidak disarankan untuk menggunakan sitemap XML diatas cukup gunakan sitemap.xml.
Jika blog/web kalian memiliki artikel dibawah 500 namun sudah diatas 100 artikel tambahkan sitemap XML dibawah ini,
- atom.xml?redirect=false&start-index=1&max-results=500
Tambahkan sitemap XML dibawah ini jika artikel di blog/web kalian telah tembus diatas 500 namun masih dibawah 1000
artikel,
- atom.xml?redirect=false&start-index=1&max-results=500 dan atom.xml?redirect=false&start-index=501&max-results=500
Teruntukan kalian yang memiliki artikel lebih dari 1000 silahkan gunakan sitemap XML seperti diatas setiap kelipatan 500 artikel.
✔ Setelah kalian Submit sitemap XML diatas maka Google akan menghentikan sementara kegiatan indeks pada blog/web kita terhitung setelah kita submit sitemap XML kurang lebih selama 24 jam, proses akan lebih cepat apabila artikel pada blog/web kita tidak terlalu banyak.
#2. Cara Membuat Sitemap Atau Daftar Isi di Blogspot
✔ Silahkan login ke blogspot
✔ Pada dashboard blog pilih Halaman dan klik Halaman Baru.
Menu halaman di blogspot |
✔ Silahkan isi judul halaman misalkan (daftar isi atau sitemap), lalu masuk ke mode HTML, dan copy paste kode html dibawah ini,
Mode HTML |
<script src="https://sites.google.com/site/script4shared/sitemap.js"></script>
<script src="https://www.pasarpanduan.com/feeds/posts/default?max-results=9999&alt=json-in-script&callback=loadtoc">
</script>
Atau gunakan kode html dibawah ini untuk bentuk sitemap yang berbeda.
<div style="background-color: #dde1e3; border: 1px solid #999999; height: 100px; overflow: auto; padding: 10px; width: 100%px;">
<script src="https://sites.google.com/site/script4shared/sitemap.js"></script>
<script src="https://www.pasarpanduan.com/feeds/posts/default?max-results=9999&alt=json-in-script&callback=loadtoc"></script>
</div>
✔ Silahkan rubah alamat blog yang bewarna biru dengan alamat blog kalian masing-masing, jika sudah silahkan publikasikan atau pratinjauh terlebih dahulu untuk melihat hasilnya.
Baca juga : Cara Melihat ID Feedburner dan Membuat Widget Berlangganan Via Email
Kesimpulan
Dengan kita menggunakan cara membuat sitemap di webmaster tool agar lebih seo friendly, sesuai dengan apa yang diterangkan diatas. Blog/web kita kini akan lebih mudah terindeks oleh mesin pencarian google, semakin sering google melakukan crawl serta semakin sering kita mengupdate artikel dengan tujuan keyword yang jelas maka blog/web kita akan semakin ramai.
Akhir Kata
Terima kasih telah berkunjung jangan lupa untuk share karena berbagi itu indah agar bisa saling membantu bagi teman yang membutuhkan artikel ini “Cara Membuat Sitemap di Webmaster Tool Agar Lebih SEO Friendly”, follow juga blog melalui email untuk terus mendapatkan update terbaru dari laman saya.