Daftar Isi Artikel
2. Menginstall VirtualBox
Selanjutnya, kamu perlu menginstall VirtualBox. Kamu bisa download VirtualBox dari situs resmi VirtualBox. Proses instalasi VirtualBox itu mudah, sama seperti install software lainnya. Pastikan kamu download versi yang sesuai dengan sistem operasi komputermu (Windows, macOS, atau Linux).
Setelah instalasi selesai, kita siap untuk mulai meng-install Linux di VirtualBox!
Cara Install Linux di VirtualBox, Langkah Demi Langkah
Sekarang kita masuk ke bagian utama: cara install Linux di VirtualBox. Ikuti langkah-langkah berikut ini:
1. Membuat Virtual Machine Baru
Setelah membuka VirtualBox, langkah pertama adalah membuat mesin virtual baru. Caranya:
- Klik tombol “New” di VirtualBox.
- Beri nama untuk Virtual Machine (misalnya “Ubuntu VM”).
- Pilih Type sebagai “Linux” dan Version sesuai dengan distro yang kamu download (misalnya, “Ubuntu 64-bit”).
- Klik Next.
2. Mengatur Kapasitas RAM
Setelah itu, kamu akan diminta untuk mengatur alokasi RAM untuk VM. Disarankan minimal 2GB (2048 MB), tapi kalau kamu punya banyak RAM, bisa dialokasikan lebih besar.
3. Membuat Virtual Hard Disk
Selanjutnya, kamu perlu membuat virtual hard disk untuk Linux. Ikuti langkah-langkah berikut: