4 Perangkat Lunak Untuk Mengakses Internet dan Fungsinya
Apa itu perangkat lunak (software) dan perangkat keras (hardware)?, sederhanaya perangkat lunak itu berupa aplikasi yang tidak berwujud fisik sedangkan perangkat keras itu berwujud fisik dan bisa kalian sentuh bentuknya. Gimana sudah paham apa berpedaanya? kali ini kita akan bahas perangkat lunak untuk mengakses internet beserta fungsinya.
Sekarang kita masuk di era serba internet (Internet of Things) yang di mana semua kegiatan kita pasti membutuhkan jaringan internet seperti chatting, video call, bermain game, sosial media, dan sarana hiburan seperti youtube. Baik melalui perangkat pc/laptop & ponsel kalian.
Baca juga : 8 Situs Latihan Try Out Online SBMPTN Gratis & Lengkap!!
Namun pernahkah kalian berpikir koneksi internet di pc/laptop & ponsel kalian di tunjang oleh aplikasi apa saja?, oleh sebab itu di sini kita akan menjelaskan 4 perangkat lunak (software) yang berperan penting untuk mengakses internet melalui pc/laptop & ponsel.
4 Perangkat Lunak Untuk Mengakses Internet dan Fungsinya
#1. Sistem Operasi (OS)
sistem operasi (os) |
Faktor yang paling utama dari perangkat lunak untuk mengakses internet, sudah pasti sistem operasi (os) jika pc/laptop & ponsel kalian tidak ada sistem operasinya bagaimana bisa digunakan. Seperti yang kita ketahui sistem operasi ini berfungsi untuk mengatur semua sumber daya baik dari hardware dan software.
Secara garis besar sistem operasi pada perangkat pc/laptop & ponsel terbagi menjadi 2 kubuh atau 2 jenis yang berbeda namun memiliki tujuan yang sama yaitu mempermudah pemakainya untuk mengoperasikan komputer sesuai keinginan.
Jenis sistem operasi untuk pc/laptop
⇒ Windows, seperti Microsoft Windows (windows xp, windows vista/7, windows 8, dan windows 10).
⇒ Unix/Linux, seperti SCO UNIX, BSD (Berkeley Software Distribution), GNU/Linux, Ubuntu, Debian, dan lainya.
⇒ Mac OS, sistem operasi khsusus milik produk apple jika di ponsel bernama iphone untuk pc/laptop bernama Mac OS (macintosh) OS terbarunya Mac OS X.
Jenis sistem operasi untuk ponsel
⇒ Android, sesuai namanya sistem operasi ini digunakan pada ponsel android dan versi terbaru Android 8.0 (Oreo).
⇒ iOS, sistem operasi ini hanya digunakan oleh satu merk ponsel yaitu apple dan versi terbaru nya iOS 12.
#2. Web Browser
Perangkat lunak untuk mengakses internet yang ke-dua yaitu web browser yang berfungsi untuk menampilkan data atau informasi yang terdapat di suatu web. Cara kerjanya kita hanya menuliskan informasi yang kita butuhkan pada kolom yang tersedia dan browser akan menampilan informasi yang kita butuhkan bisa berupa artikel, gambar, video maupun suara.
Berikut berbagai jenis software web browser yang paling umum dipakai serta tersedia bagi pengguna pc/laptop & ponsel di berbagai jenis sistem operasi,
Internet Explorer
Internet Explorer |
Internet Explorer atau lebih dikenal dengan nama IE merupakan salah satu web browser tertua yang telah ada sejak tahun 1999 dan menjadi web browser default apabila kalian baru pertama kali membeli pc/laptop atau setelah di install ulang dengan versi terbaru nya Internet Explorer 11, bagi kalian pengguna setia IE dapat mendownload versi terbarunya melalui link diatas.
Google Chrome
Google Chrome |
Google Chrome, siapa yang tidak kenal dengan web browser satu ini buat kalian pemakai smartphone
Mozilla Firefox
Mozilla Firefox |
Mozilla Firefox, yang bernama asli phoenix namun lebih dikenal sebutan mozilla di rilis pada 23 september 2002 dan merupakan web browser tertua setelah internet explorer. Jika kalian sering main ke warnet pasti hampir semua default browser yang dipakai adalah mozilla ya karena browser ini hadir terlebih dahulu sebelum adanya google chrome, versi terbaru mozilla sekarang 62.0.3 Quantum.
Opera Mini
Opera Mini |
Opera mini, merupakan web browser yang pada mulanya lebih dikenal pada perangkat smartphone dan di rilis pada 10 agustus 2005, tersedia di beberapa platform untuk pc/laptop, smartphone (java, android, windows mobile, iOS, dan Blackbeery dan lainya) versi terbaru opera mini 56.0.3051.36 pc/laptop dan 36.2.2254.130496 untuk smartphone.
Safari
Safari |
Pada awal mulanya web browser safari dikembangkan khusus pemakai produk apple baik itu berupa pc/laptop maupun smartphone dengan sistem operasi Mac OS atau iOS. Di rilis pada 7 januari 2003 kini telah hadir juga safari browser untuk pengguna windows. Jadi buat kalian pemakai produk apple cukup menggunakan safari browser sebagai perangkat lunak untuk mengakses internet.
UC Browser
UC Browser |
UC Browser, merupakan browser asal asia yang di rilis pada Agustus 2004. Pangsa pasar utama browser ini adalah pengguna smartphone (Android, iOS, Windows phone, Java, dan Symbian) namun kini telah hadir juga UC browser untuk pc/laptop yang dapat kalian unduh gratis melalui link diatas.
#3. Perangkat Lunak Utilitas / Software Utility
Perangkat Lunak Utilitas / Software Utility, merupakan kumpulan perangkat lunak (software) yang berfungsi untuk memudahkan kita melakukan manajemen dan pemeliharaan pada pc/laptop & ponsel seperti anti virus, anti malware, adblock, uninstaller, ccleaner, utilitas backup hardisk, dan masih banyak lagi sesuai kebutuhan kalian.
Semua software utility tersebut bisa kalian install sesuai kebutuhan, sebagai perangkat lunak untuk mengakses internet. Upayakan sebelum menginstall software utility kalian dapat mencari tahu terlebih dahulu apa fungsi dari software tersebut.
#4. Perangkat Lunak Opsional
Pada dasarnya perangkat lunak opsional atau software opsional ini tidak terlalu berpengaruh dengan kebutuhan perangkat lunak untuk mengakses internet namun tidak ada salahnya kalian mencoba aplikasi tambahan seperti, internet download manager, microsoft office, photoshop, remote desktop, burner, skype dan lainya.
Baca juga : Cara Menghapus Foto & Video Pribadi di Google!!
Akhir Kata
Terima kasih atas kunjunganya di blog saya, jangan lupa untuk share ke teman yang membutuhkan artikel ini “4 Perangkat Lunak Untuk Mengakses Internet dan Fungsinya”. Ekspresikan diri kalian tentang artikel ini melalui emoticon dibawah, dan untuk berlangganan artikel terbaru masukan alamat emailmu pada box di bawah.