Cara Menghilangkan Noise Suara di Audacity

Kalian sering merekam suara baik untuk keperluan pribadi ataupun kantor pasti sering terganggu dengan noise seperti suara jalanan, ac, kipas atau suara lain diluar sumber suara asli. Maka dari itu untuk hasil rekaman suara yang jernih kamu bisa ikuti cara menghilangkan noise di audacity berikut ini.

Baca Juga : Cara Melakukan Panggilan Telepon di Laptop/PC 

Pastinya sebelum melakukan perekaman suara kita harus memperhatikan lokasi, alat (microphone, cover dll) serta posisi dari sumber suara itu sendiri setelah kalian mendapatkan hasil rekaman saatnya di olah untuk hasil yang lebih jernih dengan aplikasi audacity yang tentunya aplikasi ini gratis tidak seperti aplikasi lainya.

Cara Menghilangkan Noise di Audacity

 Import atau Record suara kalian ke Audacity

 Seleksi bagian yang terdapat noise

seleksi suara di audacity

➜ Pilih Effect » Noise Removal and Repair » Noise Reduction » Get Noise Profile

noise redection di audacity

➜ Kemudian seleksi semuanya (ctrl+a)

seleksi semua audio di audacity

➜ Masuk lagi ke Effect » Noise Removal and Repair » Noise Reduction dan sesuaikan *hingga dirasa cukup;

cara menghilangkan noise di audacity

  • Noise Reduction (dB)
  • Sensitivity
  • Frequency smoothing (bands)

➜ Pilih Reduce dan silahkan Preview dan OK

➜ Seleksi kembali semuanya (ctrl+a)

➜ Pilih Effect » Volume and Compression » Normalize » Preview » Apply *untuk mempertegas suara

effect normalize di audacity

Selesai, Sekarang tinggal pilih  File » Export » Export as MP3

cara export audio di audacity

Misalkan kalian sudah merasa optimal dalam proses perekaman suara namun masih saja berasa banyak noise-nya! mari kita bahas sedikit faktor apa saja yang mempengaruhi noise pada suara.

Mengapa Rekaman Suara Banyak Noise-nya?

1. Noise Lingkungan

Noise dari lingkungan ini salah satu penyebab utama suara rekaman kita tidak begitu jernih umumnya akan masuk juga suara dari lalu lintas, ac, perabot rumah tangga dan masih banyak lagi. Untuk meminimalisirnya cobalah untuk membuat ruangan yang kedap suara atau setidaknya jauhi keramaian dan posisikan microphone lebih dekat ke sumber suara.

2. Noise Elektronik

Elektronik yang kita maksud ini umumnya ke hardware yang kita gunakan dalam proses perekaman suara seperti microphone, kabel dan soundcard yang kurang berkualitas. Pastikan kita telah menggunakan hardware yang lebih baik

3. Kesalahan Setting

Apabila kita masih amatir dalam proses pengambilan suara tidak ada salahnya belajar dari orang yang lebih berpengalaman atau bisa melihat google dan youtube untuk penggunaan dan setting perangkat audio namun jika kita memiliki biaya lebih ada baiknya carilah seorang ahli di bidang audio.

Secara garis besar ke-3 hal inilah yang harus kita perhatikan jika ingin mendapatkan hasil rekaman suara yang jernih dan berkualitas. Apabila ada yang perlu di tambahkan silahkan tinggalkan komentar kalian dibawah.

Baca Juga : Cara Cek Status Email Terkirim atau Telah di Baca

Akhir Kata
Lakukan kustomisasi pada effect noise reduction hingga noise pada suara dirasa sudah hilang dan suara sudah cukup jernih jangan lupa juga untuk di normalize untuk mempertegas suara asli. jangan lupa untuk share artikel ini ke sosial media kalian dan terimakasih telah berkunjung.

Share on:

Tinggalkan komentar